Laman

"Wilujeng Sumping Di Website Resmi BP3K Sukahening" "BP3K Sebagai Gerbang Inovasi Teknologi Pertanian""Rempug Jukung Sauyunan Ngawangun Pertanian Sukahening"

Selasa, 05 Mei 2015

BP3K Sukahening

Apa itu BP3K???

Balai Penyuluhan Pertanian Perikanan dan Kehutanan (BP3K) Sukahening adalah salah satu Kelembagaan Penyuluhan Pertanian di Tingkat Kecamatan yang berada di Kabupaten Tasikmalaya Provinsi Jawa Barat dan merupakan salah satu BP3K dari 39 BP3K yang terdapat di Kabupaten Tasikmalaya.
Menurut Undang-Undang Republik Indonesia No. 16 Tahun 2006 Tentang Sistem Penyuluhan Pertanian Perikanan dan Kehutanan, Kelembagaan Penyuluhan adalah lembaga pemerintah dan/atau masyarakat yang mempunyai tugas dan fungsi menyelenggarakan penyuluhan.


Balai Penyuluhan sebagaimana dimaksud diatas  mempunyai tugas:
a.    menyusun programa penyuluhan pada tingkat   kecamatan sejalan dengan programa penyuluhan kabupaten/kota;
b.    melaksanakan penyuluhan berdasarkan programa penyuluhan;
c.     menyediakan dan menyebarkan informasi teknologi, sarana produksi, pembiayaan, dan pasar;
d.    memfasilitasi pengembangan kelembagaan dan kemitraan pelaku utama dan pelaku usaha;
e.    memfasilitasi peningkatan kapasitas penyuluh PNS, penyuluh swadaya, dan penyuluh swasta melalui proses pembelajaran secara berkelanjutan; dan
f.     melaksanakan proses pembelajaran melalui percontohan dan pengembangan model usaha tani bagi pelaku utama dan pelaku usaha.
Balai Penyuluhan berfungsi sebagai tempat pertemuan para penyuluh, pelaku utama, dan pelaku usaha.
Balai Penyuluhan bertanggung jawab kepada  badan pelaksana  penyuluhan Kabupaten/Kota yang pembentukannya diatur lebih lanjut dengan peraturan bupati/walikota.
Secara administrasi  wilayah BP3K Sukahening terdiri dari 7 (tujuh) desa  dengan luas daerah 1.666,868 Ha yang terdiri dari :  Desa Kudadepa, Desa Sundakerta, Desa Kiarajangkung, Desa Sukahening, Desa Calingcing, Desa Banyurasa dan Desa Banyuresmi. Ketinggian rata-rata dari permukaan laut 700 mdpl.
Berdasarkan letak geogarafis Wilayah Kecamatan Sukahening berbatasan dengan  :
-       Sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Ciawi dan Jamanis.
-       Sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Rajapolah.
-       Sebelah Barat berbatasan dengan Kabupaten Garut.
-       Sebelah Selatan dengan Kecamatan Cisayong.
Jarak desa dari Kantor Kecamatan Sukahening mulai dari 0,4 km s.d 5,7 km. Sedangkan jarak Kantor Kecamatan Sukahening menuju kabupaten/kota adalah 17 km. Data luas lahan  wilayah Kecamatan Sukahening kerja kunjungan dapat dilihat pada Tabel 1.

Tabel 1. Daftar Luas Lahan Wilayah Kecamatan Sukahening
No
Jenis Lahan
Luas (Ha)
1
Sawah
926
2
Lahan Kering
115
3
Pekarangan
156
4
Tambak/Kolam
76
5
Hutan
369
6
Lain-Lain
25

Jumlah
1667

Kelembagaan petani di wilayah BP3K Sukahening terdiri dari 7 Gabungan kelompoktani (Gapoktan), Kelompok tani 38, 5 Kelompok Wanita Tani (KWT), serta 3 kios pengecer sarana produksi pertanian.
Komoditas unggulan dari BP3K Sukahening adalah :
1.       Tanaman pangan : padi organik
2.       Tanaman hortikultura : cabe merah, kubis
3.       Tanaman perkebunan : kapolaga, kakao, aren
4.       Peternakan : sapi, domba, ayam petelur dan ayam ras
5.       Pengolahan hasil : gula aren, kelontong, seroja, rengginang, opak, wajik, ladu
Personel BP3K Sukahening berjumlah 8 orang terdiri dari 4 PPL PNS, 2 THL-TBPP, 1 PPL Swadaya, dan 1 THL-POPT, yaitu :
ADIS SULAEMAN (KOORDINATOR BP3K/MANTRI TANI/PPL DESA KIARAJANGKUNG)

DADANG SUGANDA, S.Pt (PPL PETERNAKAN KEC. SUKAHENING/ PPL DESA SUKAHENING)

WAWAN SOPYAN (PPL PERKEBUNAN KEC. SUKAHENING/ PPL DESA KUDADEPA)

HILMAN BUDIANA, S.ST (PPL DESA BANYURASA)

FARID NURSOBA, S.ST (THL-TBPP /PPL DESA BANYURESMI)

ESTI RESTIANI, SP (THL-TBPP /PPL DESA SUNDAKERTA)

NUNUNG NUGRAHA, SP (PPL SWADAYA/ PPL DESA CALINGCING)

IKA FARIDA SP, (THL-POPT KECAMATAN SUKAHENING) 


Kelengkapan data penunjang di BP3K Sukahening terdiri dari :
















Seiring dengan berkembangnya penyebaran informasi melalui internet, maka BP3K Sukahening mencoba untuk memberikan pelayanan kepada pengguna internet khususnya para petani dengan membuat Web Blog yang sederhana ini dengan menyajikan inovasi teknologi pertanian, perikanan, kehutanan, pengolahan hasil dan kegiatan di bidang pertanian lainnya.
dengan mengusung tema BP3K SUKAHENING GERBANG INOVASI TEKNOLOGI PERTANIAN MENUJU KEHIDUPAN PETANI YANG SEJAHTERA, semoga web blog yang sederhana ini dapat bermanfaat bagi semua.

Aamiin....

Penulis : Farid Nursoba, S.ST (THL-TBPP Wilayah Binaan Desa Banyuresmi)
Sumber Gambar : Dokumentasi BP3K


1 komentar:

  1. Luar biasa... datax mndetail bgs utk d jdikan cntoh. Izin tuk ambil gbr. Mkash sblumx.

    BalasHapus